Yukristen.com – Ayat Alkitab tentang semangat kerja. Di kesempatan sebelumnya kami telah membahas banyak kumpulan ayat emas alkitab tentang semangat hidup. Yakni sebuah ayat emas di Alkitab yang dapat membangkitkan motivasi dan semangat untuk menjalani hidup.
Dan pada kesempatan ini kami ingin membagikan beberapa kumpulan ayat emas Alkitab atau firman Tuhan mengenai semangat kerja. Seperti yang kita tahu, manusia butuh kerja untuk memenuhi keperluan hidup sehari-harinya.
Seperti yang kita tahu bekerja itu penting, tanpa kerja kita takkan bisa memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Tanpa kerja kita juga akan menjadi manusia yang tak berguna, tanpa kerja kita takkan bisa mewujudkan cita-cita, seperti yang banyak dijelaskan di renungan rohani kristen tentang kerja keras.
Mudah-mudahan kumpulan ayat emas Alkitab atau firman Tuhan ini bisa menjadi motivasi yang menginspirasi dalam hati, menyejukkan jiwa, dan membuat kita tergerak hatinya untuk kembali bangkit dan semangat dalam menjalani pekerjaan.
Daftar Ayat Alkitab Tentang Semangat Kerja
Tanpa banyak basa basi lagi, silahkan simak deretan ayat emas Alkitab tentang semangat kerja dirangkum dari berbagai sumber, mulai dari Perjanjian Lama hingga Perjanjian Baru berikut ini.
Hati yang gembira adalah obat yang manjur, tetapi semangat yang patah mengeringkan tulang.
Amsal 17:22
Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia.
Kolose 3:23
Taburkanlah benihmu pagi-pagi hari, dan janganlah memberi istirahat kepada tanganmu pada petang hari, karena engkau tidak mengetahui apakah ini atau itu yang akan berhasil, atau kedua-duanya sama baik.
Pengkhotbah 11:6
Hai pemalas, pergilah kepada semut, perhatikanlah lakunya dan jadilah bijak: biarpun tidak ada pemimpinnya, pengaturnya atau penguasanya, ia menyediakan rotinya di musim panas, dan mengumpulkan makanannya pada waktu panen.
Amsal 6:6-8
Kekuatiran dalam hati membungkukkan orang, tetapi perkataan yang baik menggembirakan dia.
Amsal 12:25
Hari orang berkesusahan buruk semuanya, tetapi orang yang gembira hatinya selalu berpesta.
Amsal 15:15
Aku melihat bahwa tidak ada yang lebih baik bagi manusia dari pada bergembira dalam pekerjaannya, sebab itu adalah bahagiannya. Karena siapa akan memperlihatkan kepadanya apa yang akan terjadi sesudah dia?
Pengkhotbah 3:22
Upah pekerjaan orang benar membawa kepada kehidupan, penghasilan orang fasik membawa kepada dosa.
Amsal 10:16
Si pemalas dibunuh oleh keinginannya, karena tangannya enggan bekerja.
Amsal 21:25
Enak tidurnya orang yang bekerja, baik ia makan sedikit maupun banyak; tetapi kekenyangan orang kaya sekali-kali tidak membiarkan dia tidur.
Pengkhotbah 5:12
Jangan seorangpun menganggap engkau rendah karena engkau muda. Jadilah teladan bagi orang-orang percaya, dalam perkataanmu, dalam tingkah lakumu, dalam kasihmu, dalam kesetiaanmu dan dalam kesucianmu.
1 Timotius: 4:12
Segala sesuatu yang dijumpai tanganmu untuk dikerjakan, kerjakanlah itu sekuat tenaga, karena tak ada pekerjaan, pertimbangan, pengetahuan dan hikmat dalam dunia orang mati, ke mana engkau akan pergi.
Pengkhotbah 9:10
Hati yang gembira membuat muka berseri-seri, tetapi kepedihan hati mematahkan semangat.
Amsal 15:13
Orang yang bersemangat dapat menanggung penderitaannya, tetapi siapa akan memulihkan semangat yang patah?
Amsal 18:14
“Tidur sebentar lagi, mengantuk sebentar lagi, melipat tangan sebentar lagi untuk tinggal berbaring” — maka datanglah kemiskinan kepadamu seperti seorang penyerbu, dan kekurangan seperti orang yang bersenjata.
Amsal 6:10-11
Dalam tiap jerih payah ada keuntungan, tetapi kata-kata belaka mendatangkan kekurangan saja.
Amsal 14:23
Kemalasan mendatangkan tidur nyenyak, dan orang yang lamban akan menderita lapar.
Amsal 19:15
Rancangan orang rajin semata-mata mendatangkan kelimpahan, tetapi setiap orang yang tergesa-gesa hanya akan mengalami kekurangan.
Amsal 21:5
kami memberi peringatan ini kepada kamu: jika seorang tidak mau bekerja, janganlah ia makan.
2 Tesalonika 3:10b
Tak ada yang lebih baik bagi manusia dari pada makan dan minum dan bersenang-senang dalam jerih payahnya. Aku menyadari bahwa inipun dari tangan Allah.
Pengkhotbah 2:24
Kumpulan Ayat Emas Alkitab Lainnya
Selain ayat-ayat terbaik tentang semangat kerja, kami juga masih memiliki sejumlah kumpulan ayat emas Alkitab atau firman Tuhan mengenai hal-hal bermanfaat lainnya. Silahkan dibaca artikelnya berikut ini.
- Kumpulan Ayat Alkitab Tentang Sikap Iri Hati
- Ayat Alkitab untuk Anak Sekolah Minggu
- Kumpulan Ayat Alkitab Tentang Perlindungan
Kesimpulan
Demikian pembahasan ringkas dari ayat alkitab tentang semangat kerja, ayat alkitab yang memotivasi sukses, ayat emas alkitab tentang pengharapan, ayat alkitab tentang masa depan, ayat alkitab tentang kasih, ayat alkitab orang malas jangan makan, ayat alkitab tentang malas, ayat alkitab tentang rajin belajar, ayat alkitab tentang kesabaran.
Baca: